search
Sekolah Di Jepang

OHM Studi Jepang: Pendaftaran, Informasi & Konsultasi Sekolah ke Jepang

Hal Penting Sebelum Pindahan

Date: May 8, 2018 Categories: Tentang Jepang Tags:

Pindahan atau 引っ越し merupakan hal merepotkan di Jepang. Ada sejumlah proses yang harus dilakukan. Berikut adalah hal penting yang perlu dilakukan sebelum pindahan terjadi.

Pindahan dalam artikel ini juga meliputi kasus berhenti tinggal di Jepang (pulang ke negara asal)

Pihak pengelola bangunan

Anda harus melaporkan kepada pihak pengelola bangunan untuk berhenti melakukan sewa (pemutusan kontrak). Ini harus dilakukan paling lambat 1 bulan sebelum hari kepindahan anda. Hari di mana anda pindah juga harus diberitahukan, dikarenakan pada hari itulah kunci diserahkan serta diadakan inspeksi terhadap tempat tinggal anda, untuk mengecek bila terjadi kerusakan pada kamar atau perabot yang ada di dalamnya.

Dalam konteks  belum memenuhi masa tinggal dari perjanjian yang dilakukan sebelumnya, maka anda harus membayar denda sesuai dengan kontrak yang anda tanda tangani.

Pemutusan Kontrak

Seperti halnya dengan pihak pengelola bangunan, anda harus melakukan pemutusan kontrak (解約) terkait dengan tempat tinggal sekarang. Di antara lain dengan perusahaan yang mengelola listrik, gas, air, dan internet bila ada. Terkadang terdapat biaya denda pemutusan sepihak yang dikenakan perusahaan bagi anda.

Sebagai tambahan bila anda akan meninggalkan Jepang, anda perlu melakukan pemutusan kontrak dengan provider telepon genggam anda.

Selain dua hal penting di atas, ada juga sejumlah hal yang perlu diperhatikan:

Reservasi Jasa Pindahan dan Packing

Setelah anda melakukan pembayaran dengan pihak real estate terkait tempat tinggal baru, segeralah memesan jasa pindahan untuk membantu anda pindah rumah. Jasa ini mengangkut segala jenis barang yang anda miliki, biaya tergantung jarak serta jumlah barang besar yang harus dipindahkan. Bagi pelajar asing yang umumnya masih memiliki sedikit barang, terkadang pindahan dibantu oleh pihak real-estate.

Packing dilakukan oleh anda, pihak jasa pindahan hanya akan membantu proses memindahkan saja. Bila ada lemari atau tempat tidur atau meja yang bisa dirakit lepas, pelepasan dan perakitan kembali dilakukan oleh anda sendiri. Proses packing barang sendiri baiknya dilakukan sebelum hari pindahan.

Kebersihkan kamar

Merupakan tradisi dari Jepang untuk selalu memberi kesan baik salah satunya dengan membersihkan tempat tinggal yang akan ditinggalkan dalam kondisi bersih. Atau dalam kondisi sama seperti pada saat anda baru akan tinggal di tempat itu untuk pertama kali. Di dalam kamar apartement tersebut tidak ada barang yang kurang dan tidak ada barang yang lebih. Yang dimaksud di sini adalah barang yang anda tidak inginkan untuk dibawa ke tempat tinggal baru atau dalam perspektif orang lain, adalah sampah yang anda tinggalkan.

Barang yang tidak diinginkan bagi anda terhitung sebagai sampah, dan harus dibuang. Jepang memiliki hukum yang ribet dalam membuang sampah besar. Sampah besar yang dimaksud antara lain seperti kasur, tempat tidur, lemari, kursi, meja, perangkat elektronik (berfungsi atau rusak) dan sebagainya.

Untuk membuang benda semacam itu, anda akan dikenai biaya pembuangan sampah. Biaya ini disesuaikan dengan volume dan jenis barang yang anda buang. Sebagai contoh, kursi kayu sebesar \1.000 dan microwave sebesar \2.000

Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kalian yang akan melakukan pindahan di Jepang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tentang Jepang TOP10

Sorry. No data so far.

Blog Category

Blog Archive